Jumat, 11 November 2011

Inilah Bahaya Tindik Lidah

Inilah Bahaya Tindik Lidah
Betapa pun menariknya sesuatu yang tengah menjadi trend, tak selamanya baik untuk dilakukan. Tindik yang dulu hanya didominasi kaum hawa, sekarang sudah bukan hal aneh lagi bagi pria.

Tak hanya itu saja tindik yang dulu hanya digunakan di telinga, sekarang sudah 'mengembara' ke bagian tubuh lain yang memiliki tulang rawan atau daging lunak, seperti hidung, bibir, alis mata hingga lidah.

Sebagian orang tak menyadari bahaya tindik di 'tempat tak umum', yang penting mode dan gaul, namun tak memikirkan resiko kesehatan di baliknya.

Terlebih lagi jika tindik dilakukan oleh mereka yang tak memiliki latar belakang medis, sehingga mereka tidak dapat memberikan pengobatan atau perawatan pasca tindik untuk mencegah terjadinya infeksi.

Tindik lidah yang lagi ngetrend saat ini sangatlah berbahaya dan besar resikonya, bahkan bisa menyebabkan penyakit jantung. Seperti kita ketahui, mulut manusia mengandung berjuta-juta bakteri, hingga lubang pada daerah tindikan di lidah akan membentuk sarang bakteri, dan disitulah kesempatan besar bakteri ikut mengalir bersama darah dan akhirnya menyebabkan infeksi-infeksi berat dapat terjadi, seperti Angina Ludwig dan Endokarditis.

Angina Ludwig adalah infeksi akut yang disebabkan oleh kuman Streptokokus, yang menginfeksi lapisan dalam dasar mulut, yang ditandai dengan pembengkakan yang dapat menutup saluran nafas.

Sedangkan Endokarditis adalah infeksi pada endokardium (lapisan dalam jantung) atau peradangan yang serius di katup jantung, yang merupakan salah satu penyebab penyakit jantung, karena bakteri oral dapat masuk ke dalam aliran darah melalui luka di lidah dan membuka jalan menuju jantung.

Gaul memang jadi kebutuhan utama agar bisa diterima di lingkungan, namun bukan berarti harus mengorbankan kesehatan kita. Ngetren dan mengikuti mode tak harus membuat kita sakit bukan? So, cobalah lebih bijak menyikapi mode yang lagi ngetred, jangan sakiti diri sendiri hanya karena ingin disebut "gaul".

Sebagian orang melakukan tindik lidah dan menambah dengan berbagai perhiasan, seperti yang dipopulerkan oleh banyak selebriti. Namun apakah anda mengetahui jika tindik lidah juga ada resikonya, seperti apa itu?

Masalah yang paling umum terjadi setelah tindik lidah adalah perdarahan berlebihan, dan mengakibatkan infeksi. Selain itu juga gangguan bicara, masalah pada pernafasan dan bahkan dapat mengakibatkan patahnya gigi geligi. Tindik lidah lebih berpotensi untuk terjadi infeksi dibandingkan tempat lainnya yang lazim ditindik misalnya daun telinga, mengingat letaknya yang berdekatan dengan saluran pernafasan dan mengandung banyak pembuluh darah. Jika terjadi infeksi pada lidah maupun dasar mulut (daerah di bawah lidah), dapat mengakibatkan pembengkakan pada lidah yang berujung pada kesulitan bernafas.

Infeksi juga rentan terjadi karena banyaknya bakteri di dalam rongga mulut. Jika peralatan atau perhiasan yang digunakan pada saat penindikan tidak steril, maka risiko terjadi infeksi bertambah juga. Belum lagi risiko terjangkit HIV jika sebelumnya peralatan tindik digunakan oleh penderita HIV dan tidak disterilisasi. Berbagai penelitian yang melibatkan pengguna tindik lidah menemukan bahwa gesekan yang terus menerus dalam jangka panjang antara perhiasan dengan gigi dapat mengakibatkan gigi retak bahkan patah, serta kerusakan pada gusi di bagian dalam gigi (yang menghadap lidah) dan tulang penyangga gigi.

Jika kebersihan mulut tidak terjaga, plak (kotoran) dapat terkumpul di sekitar perhiasan yang ditindik ke lidah dan menjadi tempat perkembangbiakan bakteri. Hal ini dapat mengarah kepada infeksi dan pada kasus yang ekstrim dapat berujung kepada kondisi yang fatal, karena bakteri masuk ke dalam aliran darah dan menginfeksi organ vital seperti jantung. Jadi, pikir-pikir lagi deh kalau mau tindik lidah

(Sumber : abidinblog.blogspot.com, http://kesehatan.liputan6.com/read/321992/bahayanya_tindik_lidah)

facebook comment :

Anda sedang membaca artikel di Info Terpanas dot com tentang Inilah Bahaya Tindik Lidah dan anda bisa menemukan artikel Inilah Bahaya Tindik Lidah ini dengan url http://info-panas.blogspot.com/2011/11/inilah-bahaya-tindik-lidah.html, anda boleh menyebarluaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Inilah Bahaya Tindik Lidah ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link Inilah Bahaya Tindik Lidah sebagai sumbernya. Anda sangat saya sarankan untuk men-tweet berita ini atau men-share-kannya via Facebook anda. Terima kasih
Jangan Lupa pencet tombol "Like" Untuk Mendapatkan Info Terpanas Langsung di Wall FB mu!

Posted by: Maskun
InfoTerpanas, Updated at: Jumat, November 11, 2011

0 comments:

Social Share!

Get Social Share 2.0!

ShareThis