Kamis, 22 Desember 2011

Annisa Bahar Tertipu Rp 1,5 Milyar di Investasi Online CTG Investment

Annisa Bahar rupanya berubah pikiran terkait kasus penipuan uang Rp 1,5 miliar. Setelah sebelumnya mengaku akan segera melapor ke Polda Metro Jaya, Annisa menunda rencana karena memberikan kesempatan pada pelaku untuk mediasi.

"Aku inginnya mediasi," kata Annisa kala ditemui di konferensi pers di Kantor Advokat Dan Konsultan Hukum Arifin Harahap. SH & Partners, Jl. Jatinegara Barat IV No.11 B, Jakarta Timur, Senin (19/12). "Karena kalau laporan ke Polda, ribet nambah waktu dan biaya."

Annisa Bahar (kapanlagi.com)
"Untuk saat ini, kami sedang mempelajari kasusnya dan kami mengupayakan mediasi," kata pengacara Annisa, Arifin Harahap. "Tapi kalau dalam dua hari ini nggak ada itikad baik, nggak menutup kemungkinan kita laporan ke Polda Metro Jaya. Dijerat dengan pasal 378 penipuan, 372 penggelapan."

Annisa menjadi korban penipuan setelah ia dan teman-temannya berinvestasi ke CTG Investment (http://ctg-investment.com/). Dengan iming-iming keuntungan 300 persen dari yang ditanamkan, sejumlah teman Annisa bergabung dan menginvestasikan uang sebesar Rp 50 juta hingga 500 juta.

"Aku percaya karena sudah dapat untung di investasi sebelumnya. Kalau yang terima uang aku itu orang Indonesia, tapi katanya mereka menyalurkan ke Malaysia," kata Annisa. "Tapi waktu uang nggak bisa diambil, kita panik. Teman-teman juga tanya ke aku."

Annisa yang kini tengah mengandung anak keempat tersebut merasa depresi. Kerugian akibat penipuan itu mencapai lebih dari Rp 1 miliar.

Sumber | InfoTerpanas.com

facebook comment :

Anda sedang membaca artikel di Info Terpanas dot com tentang Annisa Bahar Tertipu Rp 1,5 Milyar di Investasi Online CTG Investment dan anda bisa menemukan artikel Annisa Bahar Tertipu Rp 1,5 Milyar di Investasi Online CTG Investment ini dengan url http://info-panas.blogspot.com/2011/12/annisa-bahar-tertipu-rp-15-milyar-di.html, anda boleh menyebarluaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Annisa Bahar Tertipu Rp 1,5 Milyar di Investasi Online CTG Investment ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link Annisa Bahar Tertipu Rp 1,5 Milyar di Investasi Online CTG Investment sebagai sumbernya. Anda sangat saya sarankan untuk men-tweet berita ini atau men-share-kannya via Facebook anda. Terima kasih
Jangan Lupa pencet tombol "Like" Untuk Mendapatkan Info Terpanas Langsung di Wall FB mu!

Posted by: Maskun
InfoTerpanas, Updated at: Kamis, Desember 22, 2011

0 comments:

Social Share!

Get Social Share 2.0!

ShareThis