Piring keramik Maiolica ini dibuat oleh seniman Francesco Xanto Avelli, pada tahun 1537 dan ditemukan secara kebetulan.
Xanto Avelli lahir di Italia pada sekitar tahun 1486. Tidak ada yang mengetahui asal-usulnya, pendidikan atau sejarah di tahun-tahun awalnya. Ia diperkirakan bekerja di Urbino sejak tahun 1522 dan bukti arsip mencatat dia bekerja di sana pada tahun 1530.
“Saya telah menunggu 30 tahun untuk melihat piring dengan kualitas seperti ini. Kami memiliki peminat dari seluruh dunia, dan banyak kolektor terbang ke Edinburgh untuk mengikuti lelangnya, serta saluran telepon kami sibuk menerima penawaran.” tutur Celia Curnow, konsultan keramik Lyon & Turnbull yang menjual piring tersebut, yang dikutip Mail Online.
Maoilica adalah jenis keramik yang dilapisi dengan oksida metalik yang cerah. Selama periode Renaisans jenis ini dibuat secara luas di Italia.
sumber :http://www.berita.manadotoday.com/piring-langka-dari-zaman-renaisans-dilelang-seharga-rp-55-milliar/12460.htm
facebook comment :
Jangan Lupa pencet tombol "Like" Untuk Mendapatkan Info Terpanas Langsung di Wall FB mu!
0 comments:
Posting Komentar