Sekedar informasi, saat ini warga Sri Lanka yang bekerja di Arab Saudi sebagai TKI hampir mencapai 2 juta orang, dan sebagian besar adalah bekerja sebagai pembantu rumah tangga. Banyak diantara mereka yang mmengeluhkan adanya pelecehan atau penyisaan fisik. Seperti yang terjadi pada LT Ariyawathi (49), seorang ibu dari 3 orang anaknya yang akhirnya pulang ke negerinya pada Jumat (27/08/2010). Ia telah bekerja di Arab Saudi selama 5 bulan.
Keluarganya baru menyadari adanya paku-paku di dalam tubuh wanita itu setelah sebelumnya ia mengeluhkan sakit yang luar baisa di tubuhnya. Mereka lalu membawanya ke dokter.
"Majikan dan istrinya memalu 24 paku ke tubuhnya ketika ia mengeluhkan beban pekerjaan yang berat," kata Kalyana Priya Ramanayake, sekretaris media di Biro Tenaga Kerja Luar Negeri. Biro Tenaga Kerja Luar Negeri membahas masalah itu dengan Jaksa Agung, sementara Kementerian Luar Negeri Sri Lanka akan membahas masalah itu dengan Pemerintah Arab Saudi.
Kini, Ariyawathi dibawa ke rumah sakit untuk menjalani operasi pengeluaran paku dari tubuhnya, yang kata pembantu itu ditancapkan ke tubuhnya ketika benda-benda itu dalam keadaan panas. Pemeriksaan dengan sinar-X menunjukkan bahwa paku-paku dengan panjang satu hingga dua inci berada di tangan dan kakinya serta satu paku di dahinya.
Sumber: http://internasional.kompas.com/read/2010/08/27/02490656/Majikan.Arab.Tancapkan.24.Paku.ke.PRT-7
facebook comment :
Jangan Lupa pencet tombol "Like" Untuk Mendapatkan Info Terpanas Langsung di Wall FB mu!
0 comments:
Posting Komentar