Mengapa minum teh? Ini tidak lain karena minum teh dipercaya bisa menyehatkan tubuh. Kandungan zat anti oksidan yang terdapat di dalam teh, dipercaya mampu membentengi tubuh dari serangan berbagai penyakit.
Berbicara masalah teh, rasanya belum lengkap pengetahuan kita kalau belum mengetahui atau mengenal jenis-jenis teh yang ada. Berikut ini kami sajikan jenis-jenis teh itu:
Teh (foto: poskota.co.id) |
1. Teh putih
Teh putih biasanya dibuat dari pucuk daun yang tidak mengalami proses oksidasi. Dibandingkan dengan jenis teh lainnya, teh jenis ini lebih sedikit diproduksi. Akhir-akhir ini, teh putih sering dibuat dalam kemasan teh celup.
2. Teh hijau
Untuk membuat teh jenis ini, daun teh yang dipakai adalah daun teh yang baru saja dipetik. Biasanya daun yang dipakai adalah daun yang sudah mengalami proses oksidasi.
3. Teh Oolong
Teh Oolong dikenal pula dengan nama teh fermentasi. Teh oolong dipercaya dapat membantu proses pencernaan dan mengurangi deraan sakit kepala. Nama oolong diambil dari nama seorang pria China, yaitu Wu Long atau Oolong. Untuk membuat teh oolong, proses oksidasi diperlukan adalah selama dua hingga tiga hari.
4. Liang teh (teh liang)
Teh liang adalah salah satu jenis minuman herbal yang berasal dari China. Teh liang dibuat dengan racikan berbagai tanaman atau herbal, antara lain: bunga melati, kelopak mawar, chamomile, krisan, dan akar manis (licorice) yang sudah kering. Cara penyajiannya, bunga-bunga tersebut diseduh. Seduhan teh liang berwarna cokelat, dengan rasa yang tidak terlalu pahit.
5. Teh merah atau teh hitam
Teh merah atau teh hitam populer di daerah Asia Selatan, seperti India, Sri Lanka, dan Bangladesh. Selain itu, teh jenis ini juga banyak ditemui daerah Afrika, seperti Kenya, Burundi, Rwanda, Malawi, dan Zimbabwe. Orang Jepang menyebut teh jenis ini dengan sebutan teh merah. Mereka menamakannya demikian karena warna air teh tersebut yang berwarna merah. Sedangkan orang Eropa menyebut jenis teh ini dengan sebutan teh hitam karena daun tehnya yang berwarna hitam.
6. Teh kuning
Teh kuning dibuat dengan cara atau teknik yang hampir sama dengan pembuatan teh hijau. Perbedaanya adalah pada lamanya proses pengeringannya. Teh kuning dikeringkan lebih lama dibandingkan dengan teh hijau.
Semoga artikel Mengenal Jenis-Jenis Teh ini bermanfaat.
Rating: 4.5
facebook comment :
Jangan Lupa pencet tombol "Like" Untuk Mendapatkan Info Terpanas Langsung di Wall FB mu!
3 comments:
wah, info yang sangat brguna gan, salam kenal
mampi dan berkomentar juga ya di blog ane.
wah, artikel yang sangat berguna mas, salam kenal mampir ya ke blog ane.
ane suka minum teh gan :D
http://www.unikgaul.com/2012/02/cara-mengatasi-kecanduan-rokok.html
Posting Komentar