Senin, 13 Februari 2012

Angelina Yofanka - Biodata dan Profil Mahasiswa ITB yang Meninggal Saat Arung Jeram

Angelina Yofanka - Biodata dan Profil - Kampus ITB kini sedang berduka. Salah satu mahasiswa terbaiknya, Angelina Yofanka (19) telah berpulang untuk selamanya. Mahasiswa Teknik Kelautan angkatan 2009 itu telah meninggalkan keluarga, teman, dan orang-orang yang dicintainya untuk selama-lamanya. Sosok petualang sejati yang bergabung dalam Keluarga Mahasiswa Pecinta Alam (KMPA) Ganesha ITB itu ditemukan pada Rabu (08/02/12) lalu, di Desa Tanjung Jaya, Pakenjeng, Kabupaten Garut, Jawa Barat setelah sebelumnya dilaporkan hilang saat melalukan arung jeram di Sungai Cikandang, Garut, Jawa Barat pada 5 Februari 2012 yang lalu.

Fanka, begitu Angelina Yofanka biasa dipanggil, dilahirkan di Jakarta pada tanggal 11 Juli 1992. Semasa hidupnya, dia dikenal sebagai anak yang berjiwa petualang yang tinggi, bersikap familiar dan terbuka terhadap teman-temannya. Saat masuk ITB 2009 silam, Angelina Yofanka memilih unit kegiatan kemahasiswaan (UKM) KMPA Ganesha ITB untuk menyalurkan hobinya itu.

Selain itu, sebagai wujud kecintaannya pada lingkungan, Fanka juga memutuskan untuk memilih Program Studi Teknik Kelautan di ITB. "Dia anak yang pintar dan sungguh-sungguh terhadap apa yang dikerjakannya," ujar Ibunda Fanka, Katrin, seperti yang dihimpun KabarKampus.com.

Angelina Yofanka
(foto: kmpaganeshaitb.blogspot.com)
Berikut ini biodata dan profil Angelina Yofanka sebagaimana kami kutipkan dari blog KMPA Agnesha ITB (kmpaganeshaitb.blogspot.com):

Biodata Saudara kami yang hilang, yaitu :
Nama : Angelina Yofanka
Tempat, Tanggal Lahir : Jakarta, 11 Juli1992
Umur : 19 tahun
Golongan Darah : A
Tinggi : 172 cm

Ciri-ciri terakhir korban adalah sebagai berikut:
- Mengenakan pelampung berwarna merah-biru
- Helm berwarna merah - Kaos hitam lengan panjang
- Celana pendek warna biru tua dengan legging berwarna abu-abu
- Memakai sandal gunung eiger

Waktu dan lokasi kejadian :
Waktu : Hari minggu/ 5 Februari 2012 jam 12.00
Lokasi : Desa Tanjung Jaya, Pakenjeng, Garut Selatan
Koordinat Tempat : 790204, 9169282, 48M

Telah dibuat basecamp yang berlokasi di :
Rumah Pak Tarmudin,Kampung Bihbul dekat SMP Pakenjeng 2, Desa TTanjung Jaya, Kec. Pakenjeng
Koordinat basecamp : 789671, 9169668, UTM 48M

facebook comment :

Anda sedang membaca artikel di Info Terpanas dot com tentang Angelina Yofanka - Biodata dan Profil Mahasiswa ITB yang Meninggal Saat Arung Jeram dan anda bisa menemukan artikel Angelina Yofanka - Biodata dan Profil Mahasiswa ITB yang Meninggal Saat Arung Jeram ini dengan url https://info-panas.blogspot.com/2012/02/angelina-yofanka-biodata-dan-profil.html, anda boleh menyebarluaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Angelina Yofanka - Biodata dan Profil Mahasiswa ITB yang Meninggal Saat Arung Jeram ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link Angelina Yofanka - Biodata dan Profil Mahasiswa ITB yang Meninggal Saat Arung Jeram sebagai sumbernya. Anda sangat saya sarankan untuk men-tweet berita ini atau men-share-kannya via Facebook anda. Terima kasih
Jangan Lupa pencet tombol "Like" Untuk Mendapatkan Info Terpanas Langsung di Wall FB mu!

Posted by: Maskun
InfoTerpanas, Updated at: Senin, Februari 13, 2012

0 comments:

Social Share!

Get Social Share 2.0!

ShareThis