Rabu, 26 Mei 2010

Seks 2 Kali Seminggu Bisa Cegah Penyakit Jantung

Seks tidak hanya penting untuk menjaga keutuhan hubungan pasangan suami istri, tetapi juga baik untuk kesehatan terutama pada kaum adam. Suatu penelitian menyebutkan, laki-laki yang frekuensi aktivitas seksualnya tinggi, kecil risikonya mengalami penyakit jantung.

Hasil penelitian menunjukan, laki-laki yang setidaknya dua kali seminggu melakukan hubungan seks, 45 persen lebih kecil kemungkinannya terserang penyakit jantung dibandingkan dengan laki-laki yang hanya berhubungan seks sebulan sekali atau kurang.


Dalam studi terbaru, para ilmuwan di New England Research Institute di Massachusetts, menganalisis aktivitas seksual laki-laki berusia antara 40 - 70 tahun, yang ikut ambil bagian dalam proyek Massachusetts Male Ageing Study. Penelitian ini melibatkan 1.165 laki-laki tanpa sejarah penyakit kardiovaskular (seperti penyakit jantung, stroke, penyakit arteri).

Selama periode 16 tahun, setiap laki-laki ditanyai mengenai frekuensi aktivitas seks mereka dan kemudian diperiksa untuk melihat adanya tanda-tanda penyakit jantung. Para peneliti juga memperhitungkan faktor risiko lainnya, seperti umur, berat badan, tekanan darah dan kadar kolesterol. Hasil temuan yang telah yang diterbitkan dalam American Journal of Cardiology, menunjukkan laki-laki yang bercinta setidaknya dua kali dalam seminggu cenderung jauh dari risiko penyakit jantung dibandingkan dengan mereka yang hubungan seksualnya hanya sebulan sekali atau bahkan kurang.

Selain itu, lelaki yang sering melakukan hubungan cenderung lebih sehat karena berkurangnya tingkat stres yang dialami. Bahkan sebuah studi yang dilakukan oleh National Cancer Institute di US menunjukkan lelaki yang mengalami ejakulasi saat berhubungan seks atau masturbasi setidaknya lima kali seminggu jauh lebih kecil kemungkinannya terkena kanker prostat.

Sementara bagi kaum perempuan, menurut para ilmuwan di Universitas Calgary di Kanada, melakukan seks secara rutin juga dapat meningkatkan indera penciuman dengan memicu pelepasan hormon yang disebut prolaktin. Mekanisme ini dapat membantu ikatan antara ibu dengan bayi yang baru dilahirkannya.

Sumber: http://www.rileks.com/community/konsultasi/intimate/32949-cegah-penyakit-jantung-dengan-seks-2-kali-seminggu.html

facebook comment :

Anda sedang membaca artikel di Info Terpanas dot com tentang Seks 2 Kali Seminggu Bisa Cegah Penyakit Jantung dan anda bisa menemukan artikel Seks 2 Kali Seminggu Bisa Cegah Penyakit Jantung ini dengan url http://info-panas.blogspot.com/2010/05/seks-2-kali-seminggu-bisa-cegah.html, anda boleh menyebarluaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Seks 2 Kali Seminggu Bisa Cegah Penyakit Jantung ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link Seks 2 Kali Seminggu Bisa Cegah Penyakit Jantung sebagai sumbernya. Anda sangat saya sarankan untuk men-tweet berita ini atau men-share-kannya via Facebook anda. Terima kasih
Jangan Lupa pencet tombol "Like" Untuk Mendapatkan Info Terpanas Langsung di Wall FB mu!

Posted by: Maskun
InfoTerpanas, Updated at: Rabu, Mei 26, 2010

0 comments:

Social Share!

Get Social Share 2.0!

ShareThis