Rabu, 30 November 2011

Inilah Profil Greyson Chance

Greyson Chance atau Greyson Michael Chance lahir 16 Agustus, 1997 di Wichita Falls, Texas, U.S. Ia adalah penyanyi pop rock dan pianis Amerika yang pada April 2010 menunjukkan performanya menyanyikan lagu Paparazzi milik Lady Gaga pada festival musik kelas enam dan videonya itu menjadi hits di situs YouTube, dengan mendapatkan lebih dari 43 juta penonton.

Dua dari musik ciptaannya, "Stars" dan "Broken Hearts", mencapai lebih dari 5 dan 7 juta penonton secara terpisah pada saluran YouTubenya. Single pertamanya, yang berjudul "Waiting Outside the Lines", diluncurkan pada Oktober 2010. Album pertama Chance, Hold on 'till the Night, diluncurkan pada 2 Agustus 2011.

Berkat postingan di Youtube tersebut, Greyson akhirnya mendapat undangan untuk tampil di acara The Ellen DeGeneres Show. Lebih kagetnya lagi, Greyson tiba-tiba mendapat telepon dari idolanya, Lady Gaga. Sang superstar tersebut menyapa Greyson dan sedikit memberikan saran padanya.

“Fokuslah untuk bekerja keras dan jauhi para gadis. Terus kejar mimpimu, karena kamu sudah memenangkan hati semua orang,” saran Gaga.

Setelah penampilannya di acara The Ellen DeGeneres Show, Greyson langsung mendapat tawaran rekaman.

“Ini adalah mimpiku. Aku tidak pernah melakukan hal lain selain menulis lagu dan menyanyikannya,” ujarnya. (Wikipedia)

facebook comment :

Anda sedang membaca artikel di Info Terpanas dot com tentang Inilah Profil Greyson Chance dan anda bisa menemukan artikel Inilah Profil Greyson Chance ini dengan url https://info-panas.blogspot.com/2011/11/inilah-profil-greyson-chance.html, anda boleh menyebarluaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Inilah Profil Greyson Chance ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link Inilah Profil Greyson Chance sebagai sumbernya. Anda sangat saya sarankan untuk men-tweet berita ini atau men-share-kannya via Facebook anda. Terima kasih
Jangan Lupa pencet tombol "Like" Untuk Mendapatkan Info Terpanas Langsung di Wall FB mu!

Posted by: Maskun
InfoTerpanas, Updated at: Rabu, November 30, 2011

0 comments:

Social Share!

Get Social Share 2.0!

ShareThis